wisata sekitar riau

Rabu, 09 Agustus 2017

WIsata Tersembunyi di pulau jemur rokan hilir, riau

Wisata Tersembunyi di pulau jemur rokan hilir, riau-Hay guys saya akan membahas tempat wisata tersembunya di riau seperti, pulau jemur rokan hilir, yang baru baru ini di ketahui oleh orang-orang sepertiberikut:
pulau jemur rokan hilir

Pekanbaru – Indonesia memiliki banyak ‘surga dunia’. Nama Bali yang melegenda, budaya nusantara nan mempesona serta keragaman bahasa telah menjadi daya tarik selama berabad-abad. Kini, ‘surga’ lain tersibak di sisi Sumatera. Pulau Jemur, demikian sebuah pulau dengan pasir putih lembut dan nuansa alam indah ini disebut.
 Susunan karang di sekitar perairan Pulau Jemur.| Dok. Yukpegi.com
Pulau Jemur berada 72,2 kilometer dari Kota Bagan Siapiapi, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. Wilayah ini juga berjarak 64,3 kilometer dari Pelabuhan Klang, Malaysia yang membuatnya seakan mutiara terpendam di tengah lautan Selat Malaka. Nama Pulau Jemur mulai terdengar setelah kepemilikan wilayah seluas 250 hektare tersebut santer diperdebatkan oleh Indonesia dan Malaysia. Kini, Pulau Jemur resmi menjadi bagian dari NKRI.
Terlepas dari konflik internasional tersebut, keindahan alam Pulau Jemur patut menjadi perhatian semua orang, pemerintah, masyarakat hingga para pelancong domestik dan juga mancanegara. Betapa tidak, aneka keunikan alam disuguhkan Tuhan di gugusan pulau ini.
Pulau Jemur yang secara teritorial merupakan bagian dari Kecamatan Pasir Limau Kapas, Kabupaten Rokan Hilir tersebut merupakan pulau terbesar dari gususan Kepulauan Arwah. Kawasan ini berada di antara Pulau Tokong Emas, Tokong Simbang dan Labuhan Bilik.
Dengan menempuh perjalanan selama dua jam dari Kota Bagan Siapiapi dengan menggunakan kapal nelayan maupun speedboat, semua mata takjub akan keindahan alam yang terbentang di antara buih ombak yang menyeret pelan pasir putih di hamparan pantai Pulau Jemur.
 Penyu hijau di Pulau Jemur
Nama Pulau Jemur juga lekat dengan istilah ‘Pak-ku’ yang dalam bahasa Hokkian berarti penyu dari utara. Istilah ‘Pak-ku’ hingga kini masih sering digunakan oleh para nelayan pesisir Riau. Lalu kenapa pulau ini dinamai demikian?
Dunia mencatat, gugusan Kepulauan Arwah terutama Pulau Jemur merupakan satu-satunya habitat penyu hijau yang masih lestari. Penyu hijau juga dikenal sebagai spesies penyu langka dan terancam punah. Kiranya inilah alasan kenapa masyarakat menyebutnya demikian.
Di kawasan ini pernah dicanangkan penangkaran penyu hijau. Namun belakangan diketahui program tersebut terhenti. Untungnya, wisatawan tetap bisa menyaksikan satwa unik ini meski harus memilih waktu yang tepat, terutama di malam hari.
Hanya saja Anda tak akan menemukan keramaian di sini. Pulau Jemur bukanlah kawasan yang ditinggali manusia. Hanya terdapat satu pos TNI Angkatan Laut dan puluhan personil yang sibuk memantau dan mengatur navigasi, selebihnya keindahan alam, nuansa tenang dan aliran angin laut yang menari-nari.
Beningnya air laut juga menjadi daya tarik tak terelakkan. Di sisi pantai, kita dapat menyaksikan pasir putih menjadi dasar laut yang diikuti terumbu karang warna-warni. Namun kiranya Anda harus meninggalkan papan selancar saat berjalan di sekitar pantai. Akan sulit menemukan sisi pulau yang jauh dari batu karang terjal.

Demikianlah artikel dari saya.
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts

Recent Posts

Categories

Text Widget

Pages

Blog Archive

Cari Blog Ini

Diberdayakan oleh Blogger.